Pekan Review 2
(11-15 Desember 2023)

Bismillahirrahmanirrahim... 

Assalamu'alaikum wr.wb...

Di pekan ini anak-anak masih melakukan   pekan review. Bu guru masih akan melakukan pengulangan, perbaikan dan mengingatkan kembali pembelajaran sebelumnya.

Waah... MasyaAllah. Mudah-mudahan di pekan review ini, anak-anak dapat memahami lebih baik lagi materi yang sudah pernah disampaikan. 

Nah,, ada apa saja yaa kegiatan di pekan review ini?? Yuk, sama-sama kita lihat kegiatannya.. :)

Senin, 11 Desember 2023

Di hari senin ini guru akan mengajak anak-anak untuk  melatih motorik halusnya dengan bermain games menuangkan air dari gelas ke dalam botol. Kegiatan ini melatih konsentrasi dan motorik halus pada anak.

Kedua, setelah anak-anak sudah terstimulasi motorik halusnya, bu guru akan mengajak anak-anak untuk menggambar orang dengan lengkap sesuai imajinasi anak-anak.

Asyiikk,, anak-anak boleh berimajinasi loh di hari senin ini :)

Selasa, 12 Desember 2023

Di hari selasa ini, anak-anak akan melakukan olahraga, di mulai dengan pemanasan dan lari mengelilingi lapangan. Setelah itu, anak-anak akan diajak untuk menendang bola dengan terarah. Anak-anak juga akan bermain melempar dan menangkap bola secara bergantian. 

Pasti seru!! Siapa yang mau ikutan??

Rabu, 13 Desember 2023

Di hari ini, anak-anak akan melakukan kegiatan yang tidak kalah seru dari hari sebelumnya. Bu guru akan mengajak anak-anak untuk berkonsentrasi bermain games kata berantai. Hmm gimana caranya yah? Nah, bu guru akan menyebutkan 1-2 kata kemudian dibisikkan kepada anak, kemudian anak-anak membisikkan kembali kata yang disebutkan bu guru secara estafet. 

Setelah bermain games, anak-anak akan diajak untuk mengidentifikasi perbedaan pada gambar. Anak-anak menyebutkan perbedaan atau persamaan pada 2 gambar yang ditunjukkan oleh guru.

Ayooo... Siapa yang berani mengikuti kegiatan di hari Rabu ? Semangat saleh salihah kelas Apple.

Kamis, 14 Desember 2023

Di hari kamis ini, anak-anak akan diajak bermain konsep angka dengan benda. Bu guru akan menunjukkan angka kemudian anak-anak akan berlari mengambil benda sesuai angka yang guru tunjukkan. 

Setelah itu, anak-anak kembali mengingat bentuk bentuk geometri dengan cara menyebutkan sebanyak-banyaknya benda yang berbentuk geometri seperti segitiga, lingkaran dan segi empat.

Anak-anak Apple pasti bisa! Semangat :) 

Jumat, 15 Desember 2023

Hari Jum'at penuh berkah.. 

Anak-anak akan dikenalkan rukun Islam yang pertama yaitu, Syahadat. Anak-anak akan dikenalkan bagaimana melafadzkan 2 kalimat syahadat. Mudah-mudahan, anak-anak mudah untuk mengingatnya. ^_^

Alhamdulillah, InsyaAllah di pekan ini anak-anak bisa menjadi anak yang hebat dan saleh dan salihah. Aamiin..... :)

Kembali ke menu utama