Alhamdulillah, pada pekan sebelumnya anak-anak sudah mulai beradaptasi untuk mengikuti kegiatan di sekolah. 

Adapun pada pekan kedua ini, anak-anak kelas kiwi masih belajar dengan tema matrikulasi untuk lebih mengembangkan kemampuan, terutama pada aspek motorik kasar dan halusnya.

Kita lihat yuk keseruan dari kegiatan pekan ini!

SENIN, 31 Juli 2023

Kegiatan 1 : 

Merayap dan merangkak dengan rintangan

Merangkak merupakan salah satu dari serangkaian tahapan berjalan. Sehingga kegiatan merangkak merupakan aspek tumbuh kembang yang harus dilalui agar anak dapat berjalan dengan baik dan seimbang. Melalui permainan ini, anak-anak diajak untuk memperkuat kemampuannya dalam merangkak dengan menambahkan rintangan. 

Kegiatan 2 : 

Bermain instruksi simbol angka dan warna

Dalam kegiatan ini, anak-anak diajak untuk melatih fokus pada instruksi yang diberikan guru. Anak melompat sesuai angka yang disebutkan, lalu berhenti pada warna yang ditentukan. 

SELASA, 1 Agustus 2023

Kegiatan 1 : 

Memindahkan kelereng dengan sendok

Permainan ini, melibatkan koordinasi gerak dan fokus anak secara intens. Tujuannya agar anak dapat berlatih keseimbangan saat berjalan sambil membawa benda dalam genggamannya. 

Kegiatan 2 : 

Games mengenal huruf A,I,U,E,O melalui puzzle

Huruf A,I,U,E,O merupakan huruf vokal sekaligus komponen utama yang digunakan ketika berbicara. Dalam mengenalkan huruf vokal dapat digunakan media audio dan visual, yakni berupa gambar dan suara. Oleh sebab itu, melalui permainan puzzle ini anak dapat melihat langsung bentuk huruf serta cara pelafalannya dengan meniru bunyi yang disebutkan oleh guru. 

RABU, 2 Agustus 2023

Kegiatan 1 : 

Berjalan lurus dengan menarik rintangan (menarik gelas)

Untuk dapat memproses sebuah masalah, diperlukan daya berpikir kritis yang kuat. Oleh sebab itu, permainan ini menjadi salah satu sarana belajar pre math yang melatih anak untuk berkonsentrasi dalam membawa gelas sesuai dengan pola yang telah ditentukan. Jika pola tersebut zigzag, maka anak juga berusaha untuk membawa gelas tersebut bergerak secara zigzag.

 Kegiatan 2 : 

Memindahkan bola dengan merangkak

Kegiatan ini melatih kemampuan otot lengan dan kaki serta mengasah daya berpikir anak dalam mengkoordinasikan keduanya. Hal ini dikarenakan, dalam permainan ini anak diinstruksikan untuk membawa bola yang perlu digenggam sampai ke tujuan dengan tetap merangkak.

KAMIS, 3 Agustus 2023

Kegiatan 1 : 

Permainan instruksi dengan media kursi (meniru gerakan guru)

Melalui kegiatan ini, anak diajak untuk mengikuti instruksi yang diberikan guru. Tujuannya untuk melatih kedisiplinan dan mengasah kemampuan motorik kasar anak.

Kegiatan 2 : 

Gambar ajaib

Anak diajak untuk selalu peduli terhadap kebersihan terutama dalam mencuci tangan. Kegiatan ini mendemonstrasikan bagaimana kuman dapat menghilang jika terkena air melalui gambar ajaib.

Kegiatan 3 :

Musik

Anak diajak untuk bernyanyi berbagai macam lagu seperti balonku, pelangi dan naik kereta api dengan iringan musik dari piano,

JUMAT, 4 Agustus 2023

Kegiatan : 

Bermain playdough dengan kreasi sendiri

Sebelum anak dapat menulis, diperlukan beberapa tahapan untuk melatih kemampuan motorik halusnya secara optimal. Salah satu tahapannya ialah meremas menggunakan kedua tangan untuk menstimulasi otot-otot jarinya. Oleh sebab itu, melalui kegiatan ini anak diajak untuk mencoba membuat playdough sendiri. Sehingga dapat terlihat kekuatan jarinya ketika meremas adonan hingga dapat mengkreasikannya menjadi bentuk-bentuk tertentu.

Kembali ke menu utama